Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2018

Outbound 2018

Dan akhirnya sampailah kita pada Program Kerja di akhir masa 2017. Outbound kali ini dilaksanakan pada tanggal 13 - 14 Januari 2018 bertempat di Home Stay Sumber Urip Kota Batu. Tujuan dari diadakannya Outbound ini adalah sebagai sarana refreshing setelah melakukan program kerja dan tentunya untuk merekatkan anggota satu sama lain, dimana didalamnya ada Fungsionaris baru, OC dan juga SC. Acara ini berlangsung sangat seru karena terdapat berbagai macam games, pensi dan membakar jagung bersama.  Berikut dokumentasi kegiatan tersebut  Semoga dengan terlaksananya Outbound ini dapat menambah rasa kekeluargaan antara anggota BKM. Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi sosial media kami : twitter : @BKMpolinema Instagram : @bkmpolinema Flipboard : BKM kompak Youtube : BKM polinema BKM Kompak!!!

Program Bhakti Mahasiswa 2017

Tumbuhkan Jiwa Sosial dan Kepedulian Terhadap Sesama Melalui Program Bhakti Mahasiswa 2017 Demi Terwujudnya Masyarakat Yang Sejahtera Inilah tema dari acara program bhakti mahasiswa di tahun ini, terdapat kegiatan utama yang kami lakukan yakni pembangunan tandon, kesehatan masyarakat, dan bakti sosial yang dilaksanakan pada  tanggal 16 sampai 21 Desember 2017 di  Dusun Wonosari Desa Pandansari Kecamatan Poncokusumo Kab. Malang  Bakti sosial ditujukan untuk memberikan keringanan pada warga yang membutuhkan. kegiatan Baksos ini kami lakukan dengan membagikan sembako bagi warga yang kurang mampu, Pemberdayaan ibu-ibu PKK untuk pembuatan sabun serta Pemasangan tiang wonosari. Ada juga Kesehatan masyarakat merupakan kegiatan berupa pemeriksaan mata dan telinga gratis serta memberikan kacamata dan alat bantu dengar bagi warga yang membutuhkan, ada juga kegiatan penyuluhan gizi untuk anak -  anak dan ibu-ibu serta tidak lupa pemberian kursi roda untuk orang yang tidak mampu berjal

Penghijauan Desa 2017

Alhamdullilah dalam program kerja kali ini UKM Bhakti karya Mahasiswa dapat melakasanakan Penghijauan Desa pada hari  Sabtu, 18 November 2017  yang bertempat di  Desa Madirejo Pujon. Dalam kegiatan ini, kita juga melibatkan warga, karang taruna di desa madirejo serta tamu undangan yang telah berpartisipasi dalam serangkaian acara seperti gerak jalan, penanaman bibit dan juga pembagian doorprize. Penghijauan Desa  ini diharapkan dapat memberikan kesadaran masing-masing individu dan mengenali seberapa pentingnya menjaga lingkungan disekitar kita. Berikut dokumentasi kegiatan tersebut  Membuat kerajinan berupa tempat sampah Lokasi Penghijauan Desa Proses penanaman bibit Sesi Foto Panitia Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi sosial media kami : twitter : @BKMpolinema Instagram : @bkmpolinema Flipboard : BKM kompak Youtube : BKM polinema BKM Kompak!!!