Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2020

DIES NATALIES UKM BHAKTI KARYA MAHASISWA KE-20

Peringatan hari lahir (Dies Natalis) merupakan suatu peringatan lahirnya UKM Bhakti Karya Mahasiswa yang telah ada sejak 20 tahun untuk mengabdi kepada masyarakat. Dies natalis UKM Bhakti Karya Mahasiswa menjadi momentum untuk menguatkan komitmen akan perubahan demi kemajuan UKM Bhakti Karya Mahasiswa.  Semua kegiatan yang terlaksana adalah bagian dari ucapan syukur atas pencapaian yang telah diraih. Tema Dies Natalis tahun 2020 ini yakni “Mari Tingkatkan Kekeluargaan dan Mempererat Tali Persaudaraan melalui Dies Natalies UKM Bhakti Karya Mahasiswa yang ke-20 tahun dengan Penuh Kebahagiaan.” Kegiatan Dies Natalies telah terlaksana pada: hari, tanggal : Minggu, 25 Oktober 2020 waktu             : 18.00 – 20.10 WIB tempat           : Online – Zoom Meeting Dies Natalis UKM Bhakti Karya Mahasiswa diharapkan dapat meningkatkan rasa kekeluargaan dan mempererat tali silaturahmi antara fungsionaris UKM Bhakti Karya Mahasiswa serta menjalin hubungan baik antara UKM Bhakti Karya Mahasiswa kepada

WEBINAR NASIONAL KESEHATAN UKM BHAKTI KARYA MAHASISWA 2020

Webinar Nasional Kesehatan merupakan sebuah kegiatan seminar yang dilakukan melalui aplikasi berbasis internet. UKM Bhakti Karya Mahasiswa telah mengadakan Webinar Nasional Kesehatan dengan tema "Come On! Stop Cyberbullying! Words Can Really Hurt". Kegiatan Webinar Nasional Kesehatan 2020 telah dilaksanakan pada: Hari / Tanggal  : Minggu, 27 September 2020 Waktu                : 07.30 - 12.00 WIB Tempat              : Zoom Meeting Room Pemateri           :  1. Dhanar Jabro Febiansyah (Public Figure) 2. Alif Robath, S.Psi, CHt, CT, CNNLP (Motivator Nasional) 3. Udi Rosidah Hijrianti, S.Psi, M.Psi (Dosen Psikolog UMM) Cyberbullying sendiri sekarang sudah marak di sosial media. Banyak jenis- jenis cyberbullying diantaranya Flaming, Harassment, Danigration, Cyberstalking, dan masih banyak lagi. Dampak yang ditimbulkannya pun dapat bertahan lama dan memengaruhi seseorang dalam banyak cara baik mental, fisik serta emosional itu sendiri.  Jika di tahun sebelumnya seminar nas

DONOR DARAH 2

Donor Darah 2 merupakan salah satu program kerja UKM Bhakti Karya Mahasiswa yang bergerak di bidang sosial kesehatan dan sosial kemasyarakatan. UKM Bhakti Karya Mahasiswa telah melaksanakan Program Kerja Donor Darah 2 yang bertemakan ”Mari Jadikan Donor Darah Sebagai Aksi Nyata Untuk Meningkatkan Pola Hidup Sehat dan Membantu Sesama di Era New Normal ” Kegiatan Donor Darah 2 telah terlaksana pada : Hari / Tanggal : Rabu - Kamis, 16 - 17 September 2020  Waktu               : 07.00 - 16.00 WIB Tempat             : PMI Kota Malang Jl.Buring No.10 Oro-oro Dowo Kec Klojen, Kota Malang Dengan diadakannya kegiatan ini, maka UKM Bhakti Karya Mahasiswa telah berupaya memfasilitasi masyarakat umum Kota Malang untuk dapat menyalurkan jiwa sosialnya melalui program kerja Donor Darah 2 tahun 2020. Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat memberi manfaat dan berkah bagi yang membutuhkan.  Berikut potret kegiatan Donor Darah 2 : Jangan pernah bosan memberikan manfaat bagi sesama, setetes darah dari ka